- 081398907313
- info@labdnafavorit.com
- Jl. Raya Tajur No.152, Bogor
Tes imunoserologi merupakan pemeriksaan darah untuk mendeteksi dini infeksi virus, memperkirakan status kekebalan tubuh dan memantau reaksi pasca vaksinasi. Yang mana dalam pengujian imunoserologi adalah reaksi antibodi dengan antigen yang sesuai.
Tes Imunoserologi Meliputi :
-
Tes HBsAg adalah tes darah untuk mengetahui apakah seseorang terinfeksi virus hepatitis B (HBV) atau pernah mengidapnya di masa lalu. Tes ini dilakukan dengan mencari antigen tertentu di dalam darah pasien yang diduga terinfeksi virus hepatitis B
Tes Widal berguna untuk mendiagnosis pasien yang memiliki gejala tipes. Dalam tes ini, sample darah akan dicari antibodi tertentu yang muncul karena bakteri Salmonella typhi, yang menyebabkan penyakit tipes.
Tes HIV merupakan tes untuk mengetahui apakah seseorang terinfeksi HIV atau tidak. HIV (human immunodeficiency virus) sendiri merupakan virus yang menyerang dan menghancurkan sel-sel sistem kekebalan tubuh.
Skrining sifilis adalah tes untuk mendeteksi keberadaan antibodi yang diproduksi tubuh untuk melawan bakteri penyebab sifilis.Terkadang pemeriksaan penyakit sipilis juga bisa dilakukan dengan mencari langsung keberadaan bakteri penyebab penyakit sipilis.
Doctor
Doctor
Doctor
Doctor